Sekuritas yang lagi naik dan memiliki prospek bagus
Setiap investor dari pemula maupun yang sudah berpengalaman pasti sebelum melakukan investasi akan melakukan dulu yang nama riset atau penelitian untuk memilih sekuritas yang bagus aman dan pasti nya menguntungkan baik untuk jangka menengah maupun jangka panjang jadi kecermatan dalam riset sekuritas juga turut berperan dalam meningkatkan penghasilan investasi anda.
Berikut beberapa sekuritas investasi yang bagus dan mulai naik prospeknya serta aman di Indonesia:
- UBS Sekuritas Indonesia : UBS Sekuritas Indonesia adalah salah satu sekuritas global yang menyediakan jasa keuangan untuk swasta, perusahaan, dan institusi. Mereka memiliki kantor di lebih dari 50 negara dan lokasi, serta total nilai transaksi saham tertinggi di Indonesia, yaitu sebesar Rp 691,46 triliun.
- Kelebihan : Menyediakan banyak pilihan instrumen investasi, akses ke pasar luar negeri, dan sekuritas legal.
- Kekurangan : Registrasi tidak bisa dilakukan secara online, kantor cabang belum tersebar di seluruh wilayah Indonesia, dan minimal deposito sangat besar.
- Mandiri Sekuritas : Mandiri Sekuritas adalah anak usaha PT Bank Mandiri yang berdiri sejak tahun 2000. Mereka memiliki 39 kantor cabang di seluruh Indonesia dan total nilai transaksi terbesar kedua, yaitu mencapai Rp 538,30 triliun.
- Kelebihan : Kemudahan akses melalui aplikasi mobile, platform trading online dengan fitur komplit, dan menyediakan instrumen investasi yang beragam.
- Kekurangan : Komisi yang cenderung lebih tinggi, tampilan antar muka yang kurang bersahabat, dan withdrawal yang terbatas pada jam tertentu.
- Maybank Sekuritas Indonesia : Maybank Sekuritas Indonesia adalah bagian dari Maybank Investment Bank Group dan Maybank Group. Mereka memiliki total nilai transaksi sebesar Rp 428,86 triliun dan menawarkan berbagai jenis instrumen investasi.
- Kelebihan : Teregulasi oleh OJK, menyediakan berbagai jenis instrumen investasi, dan memiliki platform perdagangan online sendiri.
- Kekurangan : Bukan sekuritas dengan fee paling rendah, tampilan antar muka platform yang sulit dipahami, dan aplikasi yang sering mengalami crash.
- CGS International Sekuritas Indonesia : CGS International Sekuritas Indonesia adalah anak usaha dari CGS International Group, salah satu penyedia jasa keuangan terbesar di Asia. Mereka memiliki total nilai transaksi sebesar Rp 378,27 triliun dan menawarkan berbagai layanan investasi.
- Kelebihan : Teregulasi oleh OJK, memungkinkan investasi melalui multi-device, dan memiliki jejaring bisnis yang luas.
- Kekurangan : Komisi terbilang lebih tinggi daripada beberapa sekuritas lainnya dan bukan menjadi sekuritas yang populer di Indonesia.
Menurut Otoritas Jasa Keuangan (OJK), beberapa perusahaan sekuritas terbaik di Indonesia juga termasuk :
- PT Mandiri Sekuritas : Salah satu perusahaan sekuritas terbesar di Indonesia dengan jaringan dan layanan yang luas.
- PT UOB Kay Hian Sekuritas : Mengkombinasikan kekuatan lokal dan internasional untuk memberikan layanan berkualitas tinggi kepada investor.
- Kemudian ada perusahaan Bahana Sekuritas : PT Bahana disukai serta diminati karena selalu inovasi dan memiliki tingkat prospek keuangan yang cenderung naik dan stabil.
- Lanjut ada Danareksa Sekuritas : PT Danareksa dari dulu berkecimpung dan profesional dalam sektor industri terkenal karena kepatuhan serta layanan yang ramah pada pelanggan.
Penting untuk memilih sekuritas yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya investasi Anda. Pastikan untuk mempertimbangkan faktor-faktor seperti keamanan, aset investasi yang ditawarkan, platform yang mudah digunakan, biaya yang murah, dan ketersediaan kantor di Indonesia .